Senin, 20 Juli 2009

Neverland akan dibangun di Cina


Banyak cara untuk menghormati mendiang The King of Pop, Michael Jackson. Di Cina seorang pengusaha akan membangun tiruan Neverland untuk mengenang Michael Jackson. Uang sebanyak US$15 juta atau sekitar Rp 15,2 milyar disiapkan developer Cina untuk membangun Neverland baru di pulau Choming, Shanghai. Mereka memasang target di tahun 2010 tiruan rumah sang megastar sudah selesai dibangun.

"Kami ingin memberikan suatu penghormatan sekaligus memberi kesempatan rakyat Cina untuk mengekspresikan rasa cinta mereka kepada Michael," demikian ucap Qiu Xuefan, salah satu investor seperti yang detikhot kutip dari Contact Music, Minggu (12/7/2009).

Rencananya, Neverland tiruan itu akan dibuat persis dengan yang Neverland yang sesungguhnya yang terletak di Santa Barbara, California. Bukan hanya rumah yang bak istana, tetapi taman bermain serta kebun binatangnya pun akan ditiru.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar